in

Semangkin Panas, Rusia Juga Kerahkan Kapal Kapal Perang Canggihnya ke Laut China Selatan

Militer.me – Satu detasemen kapal militer dari Armada Pasifik Rusia akan dikirim ke ke Laut China Selatan (LCS) pada pertengahan September mendatang.

Rencananya kapal-kapal tersebut dikerahkan ke LCS untuk melaksanakan latihan militer Joint Sea 2016. Hal tersebut seperti yang diterangkan Kepala Humas Armada Pasifik Distrik Militer Timur Rusia Kapten Kelas Dua Vladimir Matveyev.

Rusia dan Tiongkok akan menggelar latihan militer gabungan Joint Sea 2016 yang diadakan pada 11 hingga 19 September mendatang.

Rusia akan kerahkan kapal anti-kapal selam, kapal amfibi dan kapal tanker pada latihan gabungan tersebut.

“Pada awal September mendatang, kami akan mengirim detasemen yang terdiri dari kapal antikapal selam Laksamana Tributs dan Laksamana Vinogradov, kapal amfibi Peresvet, towboat Alatau, serta kapal tanker Pechenga ke Zhanjiang, Tiongkok,” tutur Matveyev seperti dikutip TASS.

Berdasarkan keterangan yang disampaikan Matveyev, para kru kapal Armada Pasifik Rusia akan melakukan latihan gabungan Joint Sea 2016 yang berlokasi di lepas pantai dan perairan kawasan Laut Tiongkok Selatan.

Pada latihan tersebut, para kru kapal akan melakukan latihan seperti mengoordinasikan beragam aspek manuver gabungan, aksi antisubversi, antikapal selam, antipesawat dan pertahanan anti-kapal.

Rusia dan Tiongkok pun telah menyelesaikan persiapan serangan artileri terhadap sasaran di udara dan laut.

Matveyev menambahkan bahwa latihan militer kemaritiman ini merupakan latihan gabungan kelima bagi Rusia dan Tiongkok.

Latihan tersebut memiliki tujuan untuk mengonsolidasi kerja sama praktis dan menangkis berbagai ancaman di wilayah perairan. Tahun lalu, latihan gabungan serupa dilaksanakan di Laut Jepang.

Baju Militer Anak Paling murah https://shope.ee/1AkMGMKChc

Baju Loreng Ala Militer keren https://shope.ee/4V0oF0TRSK


Pasukan elite AS geli disuruh makan ular oleh Marinir TNI. Mereka heran kok TNI bisa makan hewan-hewan aneh

Bikin Bangga, Tiga Jenderal NATO ini Akui Kehebatan Pasukan TNI. Ini Yang Mereka Katakan